Tuesday, May 18, 2010

Kulit Pisang dan Jeruk Menyimpan Tegangan Listrik

Penelitian seorang guru Wasis Sucipto, S.Pd Guru SMAN 1 Wanadadi Banjarnegara membuktikan bahwa sentuhan tangan pada limbah kulit pisang dan kulit jeruk bisa dimanfaatkan menggantikan batu baterai. Pertama kulit pisang dan jeruk di buat jus, atau dihancurkan atau aduk hingga halus kemudian dicampur dengan air secukupnya. Lalu mengambil gelas kimia untuk menghasilkan sel elektrokimia dan larutan jus dimasukkan dalam gelas tersebut. Kemudian dibuat elektroda-elektroda yang terbuat dari Cu dan Zn.

Tembaga dan seng disambung dengan kabel kemudian dibantu dengan tutup dari gabus dibuat variasi biar kelihatan menarik. Satu sel adalah satu wadah atau satu gelas kimia yang berisi 2 elektroda dan 1 tutup. Selanjutnya ukur V dan I nya, V= Voltase, I= Amper setelah itu di aplikasikan atau dihubungkan kabel tersebut dengan benda percobaan. Aplikasi yang paling sederhana dan mudah diamati adalah kalkulator dan jam digital, begitu disambungkan ternyata kalkulator dan jam tersebut bisa hidup normal seperti dihubungkan pakai batu baterai.

No comments:

Post a Comment