Tuesday, February 16, 2010

Atap Rumah Menghasilkan Listrik

India akan menjadikan atap rumah sebagai penghasil listrik untuk keperluan rumah dan kantor. Pemerintah India sedang berdiskusi dengan Massachusetts Institute of Technology (MIT) di AS untuk mendapatkan lisensi untuk menggunakan purwarupa atap penyimpanan energi dengan kapasitas 1 MW.

Atap rumah sebagai baterai tempat penyimpanan energi tersebut menggunakan panel matahari mengubah cahaya matahari menjadi listrik 1 MW dan menyimpannya. Energi ini dapat bermanfaat bagi satu desa atau wilayah kota kecil. Hal ini sangat cocok dengan iklim di India yaitu negara tropis dengan matahari bersinar selama 10 bulan setiap tahunnya.

No comments:

Post a Comment